Jalin Silaturahmi Dengan Para Jurnalis Gubernur NTB Hadiri Bincang Gemilang Dalam rangka HPN

    Jalin Silaturahmi Dengan Para Jurnalis Gubernur NTB Hadiri Bincang Gemilang Dalam rangka HPN
    Gubernur NTB (tengah) saat menyampaikan sambutan pada Bincang Gemilang dalam rangka HPN 2022 di Halaman kantor Diskominfotik NTB, (06/02).

    Mataram NTB - Dalam rangka peringatan Hari Pers Nasional (HPN) tahun 2022 Diskominfotik NTB menggelar acara Bincang Gemilang yang dirangkaikan dengan olahraga (senam) bersama seluruh undangan, yang di selenggarakan di halaman kantor Diskominfotik NTB Jalan Udayana Mataram, (06/02/2022).

    Kegiatan ini dihadiri oleh Bapak Gubernur NTB Dr. Zulkiflimansyah didampingi Asisten 3 Pemprov NTB, Kepala Diskominfotik NTB Dr. Najamuddin Amy, Ketua PWI NTB Nasruddin Zain, Guru pembimbing serta perwakilan siswa-siswi dari SMUN 3 Mataram, para pimpinan media dan humas instansi serta seluruh wartawan NTB baik online, cetak dan elektronik.

    Dalam sambutannya Gubernur NTB berharap kegiatan ini dapat dilaksanakan secara rutin karena disamping sebagai ajang kita berdiskusi untuk bagaiman membangun NTB juga sebagai momen silaturahmi baik antar sesama wartawan, maupun dengan pemerintah.

    Seperti kita ketahui bahwa saat ini NTB secara bergantian dikunjungi oleh segenap pejabat dan lembaga pemerintah pusat, dari semua kementerian dalam rangka melihat kesiapan kita pada semua segi terkait kegiatan-kegiatan berskala nasional maupun internasional yang akan dilaksanakan di wilayah NTB.

    "Ajang Pra-musim dan MotoGP sudah didepan mata, sehingga NTB harus benar-benar mempersiapkan diri, apalagi masih dalam pandemi covid-19 maka Protokol Kesehatan dan vaksinasi harus benar-benar kita terapkan dan targetnya harus  dikejar karena ini merupakan kesiapan kita dalam menerima banyak tamu yang berkunjung ke NTB, "ungkap Doktor Zul.

    Gubernur juga menyampaikan harapannya kepada seluruh wartawan yang ada di NTB agar membangun sinergi dengan pemerintah secara erat, karena tanpa insan media pemerintah NTB tidak akan bisa berkembang, untuk itu butuh kerja sama dan saling support antara pemerintah dan media secara baik. Dan yang terpenting agar meningkatkan kemampuan jurnalis nya melalui berbagai kompetensi, sehingga NTB dapat melahirkan jurnalis handal dalam NTB Gemilang.

    "Kegiatan ini dapat dijadikan sebagai langkah-langkah memelihara silaturahmi, karena dengan silaturahmi yang bagus maka informasi yang riil akan muncul untuk di publikasikan, "pungkasnya.

    Sementara itu Kepala Diskominfotik NTB Dr. Najamuddin Armi melaporkan kegiatan ini dalam rangka menyambut HPN tahun 2022 dan rangkaian anugerah KPID dan Diskominfotik NTB. Kegiatan ini pula merupakan bentuk dukungan pemerintah terhadap para insan pers dalam rangka membina hubungan antara pemerintah dan perusahaan media ataupun wartawan.

    "Bincang Gemilang ini dilaksanakan bukan saja pada saat memperingati HPN ini, namun akan rutin diselenggarakan sebagai ajang Diskusi dan bersilaturahmi antar media dan pemerintah, guna membangun NTB, "pungkasnya.

    Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) NTB, Nasrudin, sangat sepakat dengan pernyataan yang disampaikan oleh Gubernur. Upgrading kompetensi untuk wartawan-wartawan khusunya di NTB, diperlukan agar melahirkan wartwan yang semakin berkualitas.

    “Membangun kapasitas wartawan sangat diperlukan tentunya untuk menciptakan wartwan lokal yang berkualitas, terlebih lagi Gubernur NTB saat ini memiliki ide-ide yang  visioner. Jadi keinginan saya mengajak teman-teman wartwan agar memahami apa yang diinginakan oleh publik dan apa yang diinginkan Gubernur berjalan selaras demi mewujudkan NTB Gemilang, "pungkasnya.(Adbravo)

    NTB
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    SPN Polda NTB Kembali Akan Mendidik 252...

    Artikel Berikutnya

    Gubernur NTB : Sirkuit Mandalika Kebanggaan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Bhabinkamtibmas Polsek Mataram Pasang Spanduk Ciptakan Suasana Pilkada Aman Dan Damai
    Bhabinkamtibmas Desa Tarusa Laksanakan Patroli Cooling System Jelang Pilkada Serentak
    Banjir Melanda Desa Labuhan Jambu, Bhabinkamtibmas Lakukan Patroli Dan Himbau Warga

    Ikuti Kami